Diberitahukan kepada Mahasiswa Program Studi Teknik Sipil FT UNS (S1 Reguler) , bahwa menyongsong Tahun Ajaran Semester GASAL 2017-2018, Yayasan Alped akan memberikan beasiswa bagi mahasiswa, dengan kriteria
- Lanjutan Penerima Beasiswa Periode 6
- Menyerahkan foto copy transkrip 2 semester terakhir, sebagai evaluasi akademik untuk diperpanjang / dihentikannya pemberian beasiswa
- Keterangan tidak menerima beasiswa dari pihak lain
- Calon Penerima Beasiswa Baru Periode 7
Diutamakan mahasiswa dari keluarga kurang mampu dan aktif kuliah (tidak mengambil selang) dengan mengumpulkan persyaratan sebagai berikut :
- Mahasiswa menyertakan surat keterangan pekerjaan dan penghasilan orang tua (wali) yang disyahkan oleh pejabat terkait (Kantor instansi/RT/RW/Kelurahan)
- Tidak sedang menerima beasiswa dari instansi lain dalam bentuk apapun. (Dibuktikan dengan surat keterangan dari Bagian Kemahasiswaan/Akademik FT UNS)
- Mempunyai prestasi akademik yang baik (Buktikan dengan Transkrip nilai)
- Mempunyai perilaku dan sikap yang baik (Membuat surat pernyataan pribadi)
- Membuat narasi pentingnya menerima beasiswa, maksimum 1 lembar kertas A4.
Mahasiswa yang mempunyai Kartu Pra Sejahtera (KPS) akan mendapat prioritas bea siswa. Bagi yang berminat dan memenuhi persyaratan di atas dimohon untuk mendaftar di Pak Sanyoto (Laboran Lab. Hidro) , paling lambat pada hari Jum’at, 16 Juni 2017.
Surakarta, 30 Mei 2017